logoutama

Informasi | Berita



user

Upacara Pelantikan Tutor Asrama ITB Periode 2023/2024 Meriahkan Rangkaian PPKM ITB 2023


Jatinangor, asrama.itb.ac.id - Kepala Subdirektorat Kesejahteraan Mahasiswa ITB, Ir. Hendri Syamsudin, M.Sc, Ph.D. mewakili Direktur Kemahasiswaan ITB secara resmi melantik 108 Tutor Asrama ITB yang terdiri dari 55 Tutor Asrama Ganesha dan 53 Tutor Asrama Jatinangor untuk masa bakti 2023/2024. Pelantikan diselenggarakan  bersamaan dengan Program Pengembangan Karakter dan Motivasi ITB (PPKM ITB) 2023 di Ruang Auditorium GKU-II ITB Kampus Jatinangor pada Sabtu (9/9/2023).

 

PPKM ITB merupakan program pembinaan tahunan untuk seluruh mahasiswa Tahap Persiapan Bersama (TPB), khususnya mahasiswa penerima KIP-K dan Afirmasi Pendidikan. Beberapa nilai karakter yang disampaikan kepada mahasiswa melalui program ini yaitu karakter AIR  (Adaptif, Integritas, dan Rendah Hati), tanggung jawab, amanah, berbudi pekerti luhur, serta wawasan kebangsaan. Kegiatan pembuka rangkaian program pembinaan asrama ini diselenggarakan dalam beberapa mata acara, seperti talkshow, seminar, dan interaktif angklung. Rangkaian acara PPKM ITB 2023 dikemas secara lebih atraktif dalam penampilan kabaret dan sandiwara bertajuk “Hikayat Kerajaan Wiranegara.”

 

Asrama ITB menerapkan konsep 'living and learning community' dalam upaya pengembangan diri mahasiswa, terutama mahasiswa TPB, dengan program-program pembinaan yang bertujuan mengoptimalkan pertumbuhan dan keseimbangan  dari aspek emosional, pola pikir dan fisik. Sementara itu, Tutor Asrama merupakan pemegang peran sebagai ujung tombak program  pembinaan karakter mahasiswa.

 

Dalam pelantikan tersebut Ir. Hendri memandu pembacaan janji tutor yang diikuti oleh seluruh tutor. Acara dilanjutkan dengan penyerahan estafet kepengurusan secara simbolis oleh Ir. Hendri kepada kedua Koordinator Umum Tutor Asrama ITB. Penyerahan dilakukan dengan pengalungan ID card Tutor kepada Reinaldi Tri Santoso sebagai Koordinator Umum Asrama Ganesha dan Tri Agustin Setiyarni sebagai Koordinator Umum Asrama Jatinangor.

 

Ir. Hendri berharap agar para Tutor dapat menjalankan tanggung jawab dengan amanah. “Semoga dapat menjadi garda terdepan ITB dalam proses pengembangan karakter mahasiswa,” imbuhnya.

 

Penulis : Bintang Prasetya Fernandika, PJ Media Komunikasi dan Informasi



Daftar Berita

Transisi Menuju Kuliah Luring, Asrama ITB Kembali Terima Penghuni Baru
14 Januari 2022, at 14:49 WIB

Bandung, asrama.itb.ac.id - ...

Meningkatkan Keimanan, Kemanusiaan dan Berjuang Menjadi Mahasiswa Panutan Bersama PT November 2021
17 Desember 2021, at 16:27 WIB

Bandung, asrama.itb.ac.id - Asram...

Silaturahmi dan Apresiasi Bersama Tutor Asrama ITB Sangkuring dan Pegawai Asrama
04 November 2021, at 19:56 WIB

Bandung, asrama.itb.ac.id - Seiring pe...

Asrama ITB Rayakan Syukuran Wisuda Alumni Tutor
31 Oktober 2021, at 20:04 WIB

BANDUNG, asrama.itb.ac.id – Institut Tekn...


Daftar Pengumuman

Panduan Pembayaran Uang Jaminan Asrama
19 Juni 2019, at 08:07 WIB

Panduan pembayaran jaminan asrama ITB periode 1...

Pengumuman Penerimaan Asrama Periode 1 Agustus s.d 31 Desember 2019 Batch 1
14 Juni 2019, at 10:51 WIB

Hasil seleksi penerimaan asrama periode 1 Agust...

Informasi Penerimaan Calon Penghuni Asrama Batch 1
10 Juni 2019, at 14:11 WIB

Hasil penerimaan calon penghuni asrama batch 1 ...

Pengumuman Pendaftaran Calon Penghuni Asrama ITB Periode Tinggal 1 Agustus s.d 31 Desember 2019
15 Mei 2019, at 10:38 WIB

Berikut kami sampaikan bahwa UPT Asrama ITB mem...




Untuk komunikasi via telepon, kami hanya menggunakan nomor di atas dan tidak bertanggung jawab atas segala kontak selain yang disebutkan dengan mengatasnamakan Asrama ITB.
Hak Cipta © 2018-2019 asrama.itb.ac.id — v.2.0